Kamis, 31 Mei 2012

WISDOM OF THE DAY (31 MEI 2012)


1.    Manusia yang paling lemah ialah orang yang tidak mampu mencari teman. Namun yang lebih lemah dari itu ialah orang yang mendapatkan banyak teman tetapi menyia-nyiakannya.

2.    Jangan segan untuk mengulurkan tangan Anda. Tetapi jangan Anda enggan untuk menjabat tangan orang lain yang datang pada Anda.


3.    Alam memberi kita satu lidah akan tetapi memberi kita dua telinga agar kita dua kali lebih banyak mendengar daripada berbicara.

4.    Hargailah setiap waktu yang Anda miliki. Dan ingatlah bahwa waktu tidak menunggu siapa-siapa.


5.    Sahabat paling baik dari kebenaran adalah waktu, musuhnya yang paling besar adalah prasangka, dan pengiringnya yang paling setia adalah kerendahan hati.
(No. Post: W-02/CBDA.22/BLOGGER/2012)

Selasa, 29 Mei 2012

HIDUP ADALAH KETIDAKPASTIAN


Beberapa bulan yang lalu, ketika saya mengikuti sebuah pembekalan di sebuah lembaga instansi pemerintah, saya mendapatkan sebuah kalimat yang menggelitik tetapi itu adalah sebuah kenyataan dalam hidup. Waktu itu, ada seorang teman saya yang bertanya kepada seorang pembicara tentang nasib saya dan teman-teman (pekerjaan-red) di instansi tersebut. Permasalahannya adalah karena saya dan teman-teman belum ada kejelasan sama sekali, kapan kami akan benar-benar mendapatkan pekerjaan yang tetap. Dengan nada yang santai dan sedikit menggelitik, pembicara tersebut menjawab, “Bukankah hidup ini penuh ketidakpastian?”. Sebuah jawaban ‘ngeles’ yang cukup membuat kami sontak berteriak. Kami tahu bahwa pembicara tersebut sebenarnya juga tidak tahu akan kepastian itu. Tapi kalimat yang terlontar itu memang benar adanya. Dan kalimat itu jugalah yang membuat kami galau. Keluarnya kalimat itu membuat kami berpikir bahwa memang dalam waktu dekat ini, belum ada kepastian tentang nasib pekerjaan kami.

Hidup adalah ketidakpastian. Kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi satu jam yang akan datang. Kita juga tidak pernah tau apa yang akan terjadi pada diri kita satu hari kemudian. Hidup ini penuh rahasia. Tapi, apa yang akan terjadi pada diri kita nanti adalah hasil dari apa yang kita perbuat sekarang. Begitulah hidup akan terus berjalan. Apapun yang terjadi dalah hidup ini kita harus menjalaninya.

Sebenarnya cerita ini adalah ‘curcol’ di tengah kegalauan pada diri saya. Sekaligus sebagai penyemangat buat diri saya sendiri di tengah ketidakjelasan nasib yang terjadi pada saya. Saya belajar untuk bersyukur atas semua yang telah saya lalui dan saya dapatkan. Saya harus tahu bahwa di luar sana masih banyak orang yang nasibnya kurang beruntung daripada saya. Jadi akan memacu saya untuk selalu bersyukur atas apa yang sudah saya dapatkan saat ini. Alhamdulillah.
(No. Post: C-03/CBDA.22/BLOGGER/2012)

Minggu, 27 Mei 2012

HEWAN TERCEPAT DI MUKA BUMI


Kalau kita berbicara tentang hewan tercepat di muka Bumi, maka seringkali kita mengaitkannya dengan cheetah, spesies kucing besar yang hidup di dataran Afrika. Diduga kecepatan kucing ini berkisar pada angka 70 mph (114 km/jam). Namun, tahukah kamu bahwa hewan tercepat sebenarnya dipegang oleh seekor burung yang bernama The Peregrine Falcon (Falco peregrinus) dengan kecepatan yang pernah tercatat adalah 390 km/jam (242.3 mph)! Bandingkan dengan kecepatan tertinggi yang pernah dicapai oleh mobil balap F1 yang hanya berkisar pada angka 370 km/jam (229mph)! Hewan yang memiliki populasi tersebar di seluruh benua kecuali Antartika ini mulai terancam punah akibat rusaknya habitat tempat mereka tinggal oleh aktivitas manusia.
(No. Post: F-01/CBDA.22/BLOGGER/2012)

Jumat, 25 Mei 2012

ASBAK (ASAL TEBAK) #01


1.    Pertanyaan: Bebek apa yang jalannya selalu muter ke kiri terus?
Jawaban: Bebek dikunci stang :p

2.    Pertanyaan: Kenapa bebek goreng enak rasanya?
Jawaban: Karena ada huruf ‘B’ nya, coba kalo nggak ada, berani makan? :o

3.    Pertanyaan: Ada bebek 10 di kali 2 jadi berapa?
Jawaban: 8, soalnya yang 2 lagi maen di kali :D

4.    Pertanyaan: Hewan apa yang bersaudara?
Jawaban: Katak beradik :)

5.    Pertanyaan: Kenapa anak kodok suka loncat-loncat?
Jawaban: Biasalah! Namanya juga anak-anak. Suka iseng :p

6.    Pertanyaan: Hewan apa yang paling aneh?
Jawaban: Belalang kupu-kupu. Soalnya kalo siang makan nasi kalo malam minum susu :)

7.    Pertanyaan: Hewan apa yang namanya 2 huruf?
Jawaban: U dan G :(

8.    Pertanyaan: Apa yang mempunyai kaki enam dan bisa terbang?
Jawaban: Tiga ekor burung :D

9.    Pertanyaan: Bagaimana caranya mencegah anjing supaya tidak kencing di jok belakang?
Jawaban: Pindahkan ke jok depan! :o

10. Pertanyaan: Punya delapan kaki tapi yang dipakai cuma empat, apa hayo?
Jawaban: Seekor kuda yang sedang ditunggangi dua orang :)
(No. Post: A-01/CBDA.22/BLOGGER/2012)

Rabu, 23 Mei 2012

BAGAIMANA TUHAN MEMBENTUK KITA


Seperti inilah Tuhan membentuk kita. Pada saat Tuhan membentuk kita, tidaklah menyenangkan, sakit, penuh penderitaan, dan banyak air mata. Tetapi inilah satu-satunya cara bagi-Nya untuk mengubah kita supaya menjadi cantik dan memancarkan kemuliaan-Nya.

“Anggaplah sebagai suatu kebahagiaan apabila kita jatuh ke dalam berbagai cobaan, sebab kita tahu bahwa ujian kepada kita akan menghasilkan ketekunan. Dan biarkanlah ketekunan itu memperoleh buah yang matang supaya kita menjadi sempurna, utuh dan tak kekurangan suatu apapun.”

Apabila kita sedang menghadapi ujian hidup, jangan berkecil hati karena Dia sedang membentuk kita. Bentukan-bentukan ini memang menyakitkan . tetapi setelah proses ini selesai, kita akan melihat betapa cantiknya Tuhan membentuk kita.
 No. Post: R-02/CBDA.22/BLOGGER/2012

Selasa, 22 Mei 2012

KHASIAT BUAH SEMANGKA

Semangka dipercaya berasal dari gurun Kalahari, Afrika. Menurut para peneliti, buah ini pertama kali dipanen 5000 tahun yang lalu di Mesir dan menurut kepercayaan nenek moyang saat itu, buah ini terpakai untuk penguburan raja-raja agar roh mereka mendapat nutrisi di alam baka. Dan dari sanalah semangka dibawa keliling ke negara-negara di dunia.

Hari ini, kita tahu bahwa yang sudah dikubur jelas tidak bisa lagi menikmati nutrisi semangka. Kitalah yang berhak menikmati lezatnya dan betapa bergizinya buah yang satu potongnya sama fungsinya dengan segelas air tersebut. Tapi ingat, ketika mengkonsumsi semangka, bagian hijau dekat kulitnya ialah bagian terpenting yang harus ikut anda makan selain warna merah/kuningnya saja.


Apa saja fungsi semangka?

1.    Jika anda sedang diet, maka semangka adalah teman baik anda. Buah ini bebas lemak dan memiliki kombinasi kadar gula terbatas dan kadar air berlimpah. Apalagi, buah yang satu ini bersifat cepat mengenyangkan di dalam lambung.
2.    Semangka sangat baik bagi pengidap hipertensi. Kandungan air dan kaliumnya yang tinggi bisa menetralisasi tekanan darah.
3.    Semangka juga mempergiat kerja jantung.
4.    Antioksidannya termasuk betakaroten dan vitamin C membantu sel-sel tubuh tetap sehat.
5.    Semangka juga berfungsi untuk merangsang keluarnya air seni lebih deras sehingga sangat baik untuk mereka yang mengalami gangguan buang air kecil.
6.    Semangka bisa dipakai untuk menurunkan demam.
7.    Semangka bisa mencegah sariawan dengan ampuh.


Apa benar semangka adalah buah anti kanker?

Semua berawal dari likopen. Likopen salah satu komponen karotenoid seperti halnya betakaroten. Tapi dibandingkan antioksidan lainnya, seperti vitamin C dan E, kekuatan likopen dalam memerangi radikal bebas jauh lebih ampuh. Radikal bebas berlangsung tak terkendali, baik karena pola makan yang kacau, polusi atau pikiran negatif, kekebalan tubuh akan menurun. Akibatnya ya berbagai macam penyakit dan kulit tubuh pun menjadi kering, suram, dan kendur. Dengan likopen yang terdapat dalam semangka, radikal bebas bisa langsung lumpuh!

Likopen inilah yang mampu menumpas bibit kanker. Banyak makan semangka, bahkan setiap hari pun tak masalah, justru dapat menyusutkan risiko kanker mulut rahim dan kanker pankreas pada wanita. Terhadap kanker pencernaan, likopen semangka mampu mencegahnya hingga risikonya berkurang separuhnya, seperti kanker rongga mulut, kanker kerongkongan, kanker lambung, kanker usus besar, kanker anus. Begitu pula dengan kanker prostat. Wah!

Selain itu, likopen berguna untuk membuat wajah tampak bercahaya, tampak segar dan lebih muda. Bagi lansia, semangka tidak hanya membantu memulihkan gangguan kesehatan lebih cepat, namun juga membantu meningkatkan kemampuan mental dan ketajaman daya ingat.


Semangka disebut buah kuat untuk pria, benarkah??

Likopen dalam semangka juga menyumbangkan kasiat khusus untuk pria menikah. Buah ini bisa meningkatkan kesuburan dan membantu membangkitkan gairah seksual pria. Bagi mereka yang rindu punya keturunan, buah ini juga bias sangat membantu. Percaya atau tidak, penelitian menunjukkan bahwa senyawa sitrulin dalam semangka, memiliki efek afrosidiak yang sama hebatnya dengan viagra, tapi sama sekali tanpa efek samping. Mau coba?

Semangka lokal berbiji, semangka tanpa biji, semangka kuning, semangka merah, semangka impor, semangka bulat, semangka lonjong, atau varietas yang manapun itu, semangka tetap buah unggul dan berkhasiat tinggi! Jadikan buah ini sebagai kado cinta anda untuk keluarga. Aman dinikmati seberapa pun anda suka dan segarnya pun tiada tara.
No. Post: K-01/CBDA.22/BLOGGER/2012